Cara Buat Monitor 4K Gratis

Ukuran layar komputer nggak hanya inchi atau centimeter, masih ada yang namanya resolusi. Resolusi monitor sendiri maksudnya adalah ukuran secara digital dari monitor tersebut, berbeda dengan inchi atau centimeter yang merupakan ukuran secara fisik.
Demi kenyamanan, saat ini tengah populer yang namanya resolusi 4K atau Ultra HD. Namun sayang, harga monitornya mahal.
foto-shutterstock-4kgratis
Monitor 4K atau Ultra HD maksudnya adalah memiliki resolusi sebesar 3840x2160 piksel, tentu jauh lebih luas dari Full HD dan HD. Apabila kamu memiliki monitor Full HD atau HD saat ini, ada cara loh menaikan resolusinya dengan virtual resolution. Namun namanya saja gratis dan virtual, Jaka saran kamu jangan berharap banyak ya. Tapi lumayan kok daripada enggak ada, langsung aja yuk nih caranya...

Langkah-langkah Cara Buat Monitor 4K Gratis

Langkah 1

Pertama-tama kamu harus download dan install terlebih dulu software bernama "GiMeSpace", kamu bisa download melalui tautan yang Jaka sediakan berikut.

Langkah 2

Jika sudah download dan install, buka software yang baru saja kamu install, maka logo software tersebut akan muncul di task bar. Klik kanan pada logonya, lalu klik "Set Virtual Desktop Size".
foto-jalantikus-4kgratis1ok

Langkah 3

Akan muncul sebuah tampilan Windows baru, masukan 3840 pada "Width" lalu 2160 pada "Height". Klik "Apply" dan selesai, kamu baru saja memiliki monitor 4K secara virtual.
foto-jalantikus-4kgratis2ok

Bonus: Gaming 4K di Monitor Full HD? Bisa!

Untuk yang ini, khusus bagi kamu pemakai kartu grafis Nvidia dan AMD. Apabila kamu ingin bermain dengan resolusi 4K di Monitor Full HD, kamu bisa pakai Dynamic Super Resolution (DSR) untuk Nvidia atau Virtual Super Resolution (VSR) untuk AMD. Keduanya bisa kamu setting melalui menu konfigurasi kartu grafis masing-masing.
foto-nvidia-dsr

foto-expreview-vsr

Akhir Kata

Kalau dibandingkan langsung dengan kualitas monitor yang 4K, jelas memang masih kalah. Namun kalau dihitung-hitung yah daripada nggak ada, tentu cara ini lumayan banget teman. Selamat mencoba ya!
Jangan lupa share pendapat kamu! Oh ya, pastikan juga kamu membaca artikel terkait Monitor atau tulisan menarik lain dari 1S.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel Terbaru

5 Alasan Kenapa Keamanan di Internet Saat Ini Menjadi Krusial

Sekarang ini, ada banyak sekali kejadian yang membuat kamu berselancar di dunia maya menjadi berbahaya. Sebab, banyak hal yang membuat ...

Info Terbaru Nih

Spesial Artikel Terbaru